blog tentang tips dan trik ngeblog untuk pemula, gadget, dan review aplikasi

Trik mengganti warna huruf pada post blog berbayar (sumber gambar: pixabay.com) Habis beli template berbayar untuk blog utama saya ( ra...

Cara Mengganti Warna Huruf pada Template Blog Berbayar (untuk blogspot)

menggantiwarnahurufpadablog
Trik mengganti warna huruf pada post blog berbayar (sumber gambar: pixabay.com)

Habis beli template berbayar untuk blog utama saya (rahayupawitriblog.com) ada rasa yang kurang sreg di hati.

Pasalnya warna huruf dari bawaan template ini abu-abu. Padahal saya ini kan dah tua, mata pun dah lamur; jadi kalau membaca huruf dengan warna nggak jelas begitu sering cepat capek.

Berbeda dengan template bawaan blogger, untuk mengubah warna huruf cukup otak-atik saja pada bagian template "Tingkat Lanjut"; pada template berbayar, biasanya pembuatnya sudah memasukkan kode warna pada HTML template.

Sudah coba otak-atik template HTML-nya berkali-kali tetep nggak bisa. Jadi, iseng, cobain di CSS-nya saja.

Saya coba pakai code CSS seperti ini:


body {

    color: black;

}

Eh, ternyata bisa lho ... Alhamdulillah. Memang lebih baik otak-atik CSS daripada HTML he he he.

Oya, kalo kamu pengen otak-atik, tinggal ganti aja tulisan "black" diatas dengan warna kesukaan kamu. Selain itu bisa juga pakai kode warna HTML. Kodenya bisa kamu peroleh dari situs w3schools.com, tepatnya pada link http://www.w3schools.com/colors/colors_picker.asp

0 komentar:

Terima kasih sudah berkunjung ke Blogging Corner. Karena banyaknya komentar spam, untuk sementara waktu, komentar hanya terbuka untuk anggota blog saja, ya.
Pertanyaan atau diskusi terkait artikel silahkan hubungi rahayupawitri@gmail.com. Terima kasih

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Oke, blog sudah dibuat, kini waktunya ngisi blog kamu. Merasa bingung nggak tahu musti nulis apa? Biasanya gitu tu, kalo pertama kali n...

Cara Memulai Post Blog (*Pertama Kali)



Oke, blog sudah dibuat, kini waktunya ngisi blog kamu. Merasa bingung nggak tahu musti nulis apa? Biasanya gitu tu, kalo pertama kali nge-blog. Apalagi kalo saat buat blog tadi kamu nggak menentukan niche dulu.

Iya, sih, blog itu memang sebetulnya diary online; tapi pengen cerita kegiatan tadi kok kayaknya nggak ada yang istemewa, ya. Mau nulis waktu jalan-jalan ke resto kemarin, tapi kok nggak asik; malah nyesel mampir kesana karena makanannya nggak enak.

Eh, tunggu dulu, justru yang seperti itu, yang bisa digunakan untuk bahan membuat tulisan. Oke, berangkat kerja tadi pagi, enggak ada yang istemewa, bahkan nyaris telat karena bangun kesiangan.

Meski pengalaman yang enggak enak, tapi bisa juga lho dibuat bahan post blog. Misalnya ni, karena pengalaman tadi pagi trus kamu mencari cara bagaimana agar esok enggak telat lagi; entah dengan memasang alarm, tidur lebih awal, menyelesaikan pekerjaan lebih cepat agar bisa tidur tepat waktu dan seterusnya.

Cara memulai tulisan pada blog

Apa pun sebetulnya bisa jadi bahan tulisan. Saya si, biasanya pakai rumus 5W + 1H.

Menulis blog tu memang mirip membuat laporan, hanya gaya bahasanya lebih santai. Apa topiknya, mengapa perlu tertulis, terjadi dimana, dan kapan, serta bagaimana pengaruh cerita itu kepadamu.

Memang paling gampang si, membuat post tentang how to atau “bagaimana cara melakukan sesuatu”, tapi kalo memang belum ada topic yang sesuai, ya, nggak perlu dipaksakan juga kali. Yang ada malah kamu buntu ide, dan ujung-ujungnya malah bisa males nge-blog. 



Cara lain yang biasa saya pakai adalah dengan mind map. Seperti saat hendak menulis post pertama kali pada blog ini, saya membuat tulisan tentang “6 Hal Yang Menjadi Alasan Kamu Musti Nge-Blog”, saya pakai mind map untuk meng-organisasikan ide.

Rambu-rambu saat membuat post blog

Meskipun blog kamu adalah cerita kamu sehari-hari, tetep ada beberapa kaidah yang harus kamu patuhi; diantaranya adalah

1. Post kamu musti unik, dan/ atau bukan hasil plagiasi

Serius deh, paling sebel banget kalo denger kata plagiasi. Kamu tahu, nggak, kalo nulis itu sebetulnya juga butuh riset, nyari bahan sana-sini, sekedar mengkonfirmasi, -bener nggak si, apa pendapatku ini. Dan melakukan riset itu melelahkan, ngabisin waktu juga.

So, jelas nggak asik banget kan kalo tulisan kamu adalah hasil plagiasi dari situs atau blog lain.

Nge-blog itu kan basicnya tentang menulis, lha kalo kamu bikin blog, dan kamu kerjaan kamu cuma copas sana-sini, gimana kamu mau ahli menulis?

Plagiasi juga bisa berakibat dihapusnya situs kamu oleh Google lho. Jadi, jauh-jauh lah dari pikiran plagiasi. Lebih baik konsisten terus belajar, dan terus menulis. Tanpa kamu sadari, lama-lama tulisan kamu juga bisa asik kok.

2. Jangan lupa edit dulu sebelum publish

Biasanya, karena saking asiknya nulis, jadi lupa deh ada satu dua huruf. Atau bisa jadi, kata pengganti orangnya nggak seragam, jadi dibacanya aneh gitu.

Mbak Indah, founder KEB malah pernah memberikan tips, sebelum publish, mending diendapkan dulu semalam, trus baca lagi, kalo sudah oke, barulah publish.

3. Sebaiknya singkat dan padat

Rambu yang satu ini si, terkait erat dengan user experience atau pengalaman pembaca saat berkunjung ke blog kamu.

Membaca pada perangkat elektronik tidak seperti membaca buku. Biasanya orang tidak akan bertahan lama-lama untuk membaca tulisan pada perangkat elektronik.

Jadi buatlah tulisan kamu seinformatif mungkin. Tidak terlalu panjang, tapi poin-poin yang ingin kamu sampaikan dipahami oleh pembaca.

4. Jangan tinggalkan EYD

Meski tentang EYD, nggak berarti juga tulisan kamu musti menggunakan kalimat baku, tapi ada beberapa kata yang memang telah salah kaprah selama ini. Seperti kata “ijin”, yang benar adalah “izin”, “silakan”, yang betul adalah “silahkan”.

Jadi, meskipun bahasanya santai, tidak ada salahnya kalo kamu juga memperhatikan penulisan-penulisan kau sesuai dengan EYD yang berlaku.

Hmm … sepertinya itu dulu deh, nanti kalo ada yang baru aku update ya, …

Happy Writing, See you at the next post.

0 komentar:

Terima kasih sudah berkunjung ke Blogging Corner. Karena banyaknya komentar spam, untuk sementara waktu, komentar hanya terbuka untuk anggota blog saja, ya.
Pertanyaan atau diskusi terkait artikel silahkan hubungi rahayupawitri@gmail.com. Terima kasih

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Oke, kita mulai untuk membuat blog.  Cara membuat blog itu sebetulnya gampang. Selama kamu punya email, pasti bisa bikin blog. Cuma...

Cara Membuat Blog pada Wordpress dan Blogspot

caramembuatblog_tipsngeblog-trikngeblog


Oke, kita mulai untuk membuat blog. 

Cara membuat blog itu sebetulnya gampang. Selama kamu punya email, pasti bisa bikin blog. Cuma kalo pengennya blog gratisan dari Google, ya, mau nggak mau, kamu musti akun emal dari Google (gmail). 

Cara membuatnya pun sudah sering dibahas di pelbagai situs atau buku. Tapi biar blog ini komplit dan kamu juga nggak perlu kemana-mana (tetep di blog ini maksudnya, #ngarep he he he), saya kumpulkan disini beberapa info dasar tentang cara membuat blog 

Langkah-langkah membuat blog

1. Menentukan niche blog

Kalau dalam karya tulis, blog itu bisa disebut topik tulisan kamua. Atau kalo lihat stasiun TV, kita pasti tahu, TV yang ini adalah TV berita, sementara TV yang itu TV gado-gado, karena mereka tayangin berita, film, acara musik dan ragam acara lainnya. 

Nah, niche blog itu kira-kira seperti itu; kamu pengen ngebahas apa si di blog kamu nanti; apakah tentang kecantikan, info gadget terbaru, reportase atau rekaman jalan-jalan kamu, tempat-tempat hang out yang pernah kamu kunjungi, atau malah resep yang pernah kamu coba. 

2. Menentukan nama dan judul blog


Nama blog adalah alamat blog kamu. Misalkan blog ini, maka nama blognya adalah rahayusbloggingcorner.blogspot.com. Sementara judul, adalah nama yang biasanya tertera pada saat kamu membuka blog (pada blog ini adalah Rahayu’s Blogging Corner). 

Umumnya blogger menggunakan nama mereka untuk memberi nama blog, karena bagi mereka blog adalah tempat mereka untuk mengekspresikan pikiran atau menuangkan pendapat mereka. 

Tapi, menurut banyak pakar blogging, idealnya, nama dan judul blog sesuai dengan niche blogging kamu. 

Kalo kamu memilih niche Food Blogger, nama Resep Mudah, atau Resep Praktis mungkin bisa dicoba. 

Nah, terserah kamu deh, kamu pilih yang mana. Nggak masalah juga kok kalo kamu pengen pakai nama kamu sebagai alamat URL, toh itu blog kamu bukan? 

Meskipun begitu, akan lebih baik kamu memilih nama blog yang tidak terlalu panjang, agar mudah diingat pembaca kamu. Gunakan juga kata-kata yang sudah umum digunakan.

3. Menentukan platform blog


Ada banyak platform blog di jagad maya ini; blogspot, wordpress, tumblr, LiveJournal dan Wix.com. Tapi kalo di Indonesia platform blogspot dan wordpress lebih popular dibanding platform-platform yang lain. 

Saya juga lebih suka pakai kedua platform itu. Dulu pernah si, nyobain Wix.com; tapi agak ribet, dan bingung juga gimana cara posting tulisannya. Mungkin lain kali kalo ada longgar waktu, kita obrolin deh si Wix ini. 

Kalo kamu pengen pakai wordpress, sila tuju wordpress.com untuk mulai mendaftar. Semnetara kalo pengen blogspot, ketik blogger.com. 

Pilih sign up pada wordpress untuk mulai membuat blog, sementara pada blogspot kamu musti log in dengan akun google kamu. 

Langkah membuat blog pada Wordpress


Seperti ini ni, tahapan membuat blog pada Wordpress

1. Setelah Sign up maka kamu akan dihadapakan pada jendela seperti ini

caramembuatblog_tipsngeblog-trikngeblog


Pilihlah tema yang kamu suka. Jangan kawatir, kamu masih bisa ganti tema blog ini nanti. 

2. Isikan nama blog yang kamu inginkan pada kolom "Masukkan Domain". 

caramembuatblog_tipsngeblog-trikngeblog


3. Pilih gratis aja dulu, kan baru nyobain. 
caramembuatblog_tipsngeblog-trikngeblog

4. Pilih gratis lagi. Selesai deh. 

caramembuatblog_tipsngeblog-trikngeblog

Langkah membuat blog pada Blogspot


Sementara untuk Blogspot kira-kira akan seperti ini

1. Pilih "Buat Blog"
caramembuatblog_tipsngeblog-trikngeblog


2. Masukkan "Judul" dan nama blog kamu, pastikan tidak ada "!" (yang dilingkari). 

caramembuatblog_tipsngeblog-trikngeblog


Pertimbangkan baik-baik saat memasukkan nama blog, soalnya nggak bakal bisa diganti lagi, kecuali kamu pindah blog atau ganti domain. Kalau untuk judul si, bisa kamu ganti kapan aja, dengan judul apa saja. 

Oke, tahapan membuat blog sudah selesai. Sekarang kamu bisa mulai mengisi blog kamu. Isi aja dulu, nggak usah mikir bagaimana mempercantik blog kamu. Paling tidak buatlah 5 post dulu, baru deh, kamu bisa mulai otak-atik blog kamu. 

Oke? Next, kita ngobrolin bagaimana membuat post yang cantik. See you. 

2 komentar:

Terima kasih sudah berkunjung ke Blogging Corner. Karena banyaknya komentar spam, untuk sementara waktu, komentar hanya terbuka untuk anggota blog saja, ya.
Pertanyaan atau diskusi terkait artikel silahkan hubungi rahayupawitri@gmail.com. Terima kasih

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Jadi, ceritanya sore ini curhat-curhatan sama kawan; berasa dikejar-kejar kerjaan gara-gara dari kemarin-kemarin bawaannya pengen nge-blo...

7 Alasan Mengapa Kamu Musti Nge-blog


Jadi, ceritanya sore ini curhat-curhatan sama kawan; berasa dikejar-kejar kerjaan gara-gara dari kemarin-kemarin bawaannya pengen nge-blog ... mlulu. He he he, iya, memang katro, dan nggak professional banget; tapi asli, nge-blog itu asik.

Coba deh, tanya temen-temen,- yang tiba-tiba jadi asik ketak-ketik mlulu di hp/ leppi, tapi jarang terlihat di chatting atau up date status di social media. Bisa jadi, dia pun sekarang lagi hobi nge-blog juga.

Kalo buat saya sendiri si, nge-blog itu bisa menjadi sarana untuk melepaskan pikiran, tempat berbagi kegalauan, atau malah dapat tambahan uang jajan.

Dulu saya mulai nge-blog di tahun 2008. Masih asal-asalan dan jarang di update karena waktu itu belum punya perangkat yang mendukung (kompi maksudnya).

Kemudian mulai sedikit aktif nge-blog waktu kembali nulis di tahun 2013. Tapi ya, gitu, masih asik sama kerjaan dan belum serius bener untuk menjadi seorang blogger.

Baru akhir Desember kemarin (22 Desember 2015) bener-bener serius merhatiin blog. Dari situ saya jadi tahu, bahwa ada banyak manfaat yang bisa saya (dan juga kamu) peroleh dari kegiatan curhat-curhatan atau berbagi cerita di blog.

Dulu tu, saya nggak ngerti apa itu HTML dan script, gara-gara nge-blog jadi mulai sedikit paham. Tidak hanya itu, jaringan pertemanan pun jadi meluas, punya kesempatan untuk punya pekerjaan sampingan, dan masih banyak lagi. 

Jadi, kalo diringkas, ada beberapa alasan yang membuat seseorang sebaiknya mulai nge-blog.

1. Sarana belajar mengalahkan tantangan




Apa pun tujuan seseorang nge-blog,menurut saya, tantangannya itu sama banyaknya, sama rumitnya, sekaligus sama serunya.

Misal pengen nge-blog agar bisa menembus adsense, maka ada begitu banyak trik-trik SEO yang harus dikuasai. Membuat Google percaya untuk menempatkan iklan pada blog-nya saja sudah Subhanallah sulitnya.

Begitu juga bila tujuan nge-blognya untuk dapetin job review, harus pandai-pandai menjual kemampuan menulisnya agar advertiser mau mempercayakan produk kepadanya.

Secara basic saja, bagaimana menuliskan ide yang ada di kepala menjadi sebuah tulisan yang enak itu sudah cukup menantang, lho; belum lagi kalau ada embel-embel tujuan nge-blog untuk adsense atau paid review, hmmm....

Oya, ada lagi, menjaga konsistensi menulis itu juga menantang lho. Bagaimana belajar mendisiplinkan diri dan keep on the track, bagi saya bukan hal yang mudah.

Tidak ada yang paling membahagiakan selain mengalahkan challenge atau tantangan kita sendiri bukan?

2. Blog akan membuat kamu terus belajar hal baru




Iya, nge-blog itu memang tentang tulis menulis. Tapi seiring berjalannya waktu, dan banyaknya blog yang digunakan untuk campaign perusahaan, kini nge-blog nggak cuma tentang tulisan; tapi juga bagaimana memilih dan membuat gambar (biasa disebut info grafis) atau video juga diperlukan.

Wajar bila seorang blogger pasti tak pernah berhenti belajar. Makanya, acara belajar Blogging itu pasti selalu banyak peminatnya.

3. Membuat perubahan untuk yang lain





Tulisan blogger yang biasanya bersifat personal, seringkali lebih mudah menyentuh pembacanya. Wajar, jika setelah membaca sebuah blog, seseorang kadang bisa saja kemudian merubah pandangan atau gaya hidupnya. 

Karena itulah, saat ini blogger sudah dianggap sebagai komunitas yang bisa membantu pemerintah atau sebuah instansi dan perusahaan untuk mengedukasi masyarakat agar menjadi lebih baik. 

Dan memang ada banyak hal yang kita bisa bagi melalui tulisan, bukan? Entah itu inspirasi usaha, hikmah hidup atau malah informasi-informasi baru, tips-tips asik dan masih banyak lagi. 

Jadi, kalo kamu memang punya banyak ilmu atau informasi, jangan pelit, ayo, mulai nge-blog dan bagikan apa yang kamu kepada semua orang.

4. Menjadikan seseorang lebih ahli di bidang tertentu




Saat menulis sebuah topik, misalkan tentang trik-trik nge-blog; kamu pasti dong nggak cuma bekal nulis atau copy paste aja (kecuali kalo kamu iklas disumpahin dunia akhirat sama si empunya tulisan asli)

Sebelum nulis di blog, paling enggak kamu sudah nyobain dulu trik-trik yang hendak kamu tulis. Saat mencoba, bisa saja kamu menemui kendala, sekaligus cara untuk mengatasinya. Atau bila ternyata ada banyak trik, kamu bisa tahu, cara mana si, trik yang paling oke.

Nah, disinilah, tanpa kamu sadari kamu menjadi ahli pada bidang yang sedang kamu tulis.

Dan dengan semakin mahirnya kamu, maka kesempatan di depan mata akan semakin banyak. Siapa tahu juga tawaran proyek juga bisa mampir hanya gara-gaar tulisan kamu.

5. Dapat kawan-kawan baru




Seperti yang saya ceritakan diatas, bahwa nge-blog bisa membuka kesempatan kepada banyak hal, dan bertemu dengan kawan-kawan baru adalah salah satunya. Saat ini banyak sekali komunitas blogger yang sering mendapat undangan untuk menhadiri peluncuran produk, jasa, kampanya pemerintah atau LSM, dan pelbagai event-even menarik lainnya.

Disanalah biasanya para blogger bertemu dan kemudian menjadi sahabat karib. Tidak hanya itu, dengan dating ke pelbagai undangan acara, kamu bisa ketemu dengan banyak orang dari pelbagai kalangan. Selain networking, tentu pengalaman mereka layak untuk dijadikan tamabahan ilmu bukan.

Oya, ada lagi manfaat dari nge-blog yang saya rasakan. Jadi, ada satu kegiatan yang biasa dilakukan oleh para blogger, yaitu blog walking, kegiatan saling mengunjungi blog-blog kawan. Disanalah bisanya jalinan persahabatan juga dimulai.

6. Cara untuk mengalahkan ketakutan diri sendiri




Bagi beberapa orang, mengeluarkan opini, memulai pembicaraan dengan siapa pun mungkin saja hal yang mudah.

Tapi bagi sebagian orang lagi, berbicara atau beropini itu adalah sebuah mimpi buruk.

Tipe-tipe introvert seperti saya ni, susah sekali untuk memulai sebuah pembicaraan. Tapi dengan adanya media tulisan, apa yang dikepala bisa saya keluarkan dengan mudah.

Pelan-pelan kegiatan itu kemudian mengubah saya. Pada akhirnya, dengan semakin banyak menulis, saya memiliki banyak sekali bahan untuk memulai obrolan.

Tanpa saya sadari, keberanian berbicara itu pun muncul. Pelan-pelan, hingga akhirnya, ketakutan itu pun mulai menghilang.

Oiya, ada satu lagi, dengan senantiasa mengasah tulisan, kita juga semakin bisa mengenali diri kita sendiri lho. Apa yang disukai, mau ke mana arah yang dituju; bisa semakin terlihat jelas saat kamu nulis.

7. Cari tambahan penghasilan



via GIPHY
Kamu pengen punya tambahan penghasilan, tapi nggak bisa jualan, atau nggak ada waktu untuk cari barang? Pengen jadi dropshiper tapi ragu dengan kehalalan cara berdagangnya? (*gambaran diri ha ha ha)

Gimana kalo kamu tularkan ilmu marketing kamu via blog aja? Sudah bukan rahasia lagi kalo dari kita juga bisa menghasilkan rupiah dari nge-blog. Entah itu dari job review, afiliate, atau malah adsense. 

Nah, itu hanya sebagian kecil dari alasan mengapa kamu musti nge-blog juga dari sekarang. Percaya deh, ada banyak manfaat yang bisa kamu petik disana.

Bingung bagaimana memulainya? Yuk, kita lanjut obrolan di post berikutnya.

0 komentar:

Terima kasih sudah berkunjung ke Blogging Corner. Karena banyaknya komentar spam, untuk sementara waktu, komentar hanya terbuka untuk anggota blog saja, ya.
Pertanyaan atau diskusi terkait artikel silahkan hubungi rahayupawitri@gmail.com. Terima kasih

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.